Archive for the ‘Muslimah’ Category

BOLEHKAH MEMBACA AL-QUR’AN

PADAHAL IA BERHADATS KECIL?

Soal: Kami mohon penjelasan tentang hukum membaca Al-Qur’an bagi orang yang memiliki hadats kecil?

Jawab: Membaca Al-Qur’an bagi orang yang memiliki hadats kecil tidak mengapa apabila ia tidak menyentuh Mushhaf (Al-Qur’an, pent), karena tidak ada syarat bahwa membaca Al-Qur’an mesti dalam keadaan suci. Akan tetapi apabila ia dalam keadaan junub, maka ia tidak boleh membaca Al-Qur’an secara mutlak sampai ia bersuci. Akan tetapi ia diperbolehkan membaca dzikir-dzikir dari Al-Qur’an, misal ia membaca:

بسم الله الرحمن الرحيم

atau membaca

إنا لله و إن إليه راجعون

ketika ditimpa musibah atau dzikir-dzikir semisalnya yang berasal dari Al-Qur’an

Sumber: Fatawa An-Nisa wa Rasail Al-Ulama’, hal: 171

http://muslimah-salafiyah.blogspot.com/2008/05/bolehkah-membaca-al-quran-padahal-ia.html

HUKUM MEMAKAI PAKAIAN SULAMAN EMAS BAGI WANITA

Oleh: Syaikh Muhammad bin Ibrohim Alu Syaikh rahimahullah

Soal: Apa hukum memakai kain yang bersulam emas bagi wanita?

Jawab: Diperbolehkan bagi wanita untuk memakai kain yang bersulam emas maupun yang lainnya, dan tidak diperbolehkan bagi kaum lelaki sebagaimana diriwayatkan oleh Ahmad, Abu Dawud dan An-Nasa’I dengan sanad jayyid (=baik) dari Amirul Mukminin Ali bin Abi Tholib radhiallahu ‘anhu bahwasannya Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa sallam mengambil sutera dan memegangnya dengan tangan kanan dan mengambil emas serta memegangnya dengan tangan kiri kemudian beliau berkata: (lebih…)

Tafsir Ayat Poligami

Posted: 14 - April - 2008 in Fatwa, Fiqih, Muslimah, Nasehat

TAFSIR AYAT POLIGAMI

Oleh: Syaikh Abdul Aziz bin Baaz rahimahullah Ta’ala

Syaikh Abdul Aziz bin Abdillah bin Baaz rahimahullah ditanya:”Ayat tentang poligami dalam Al-Qur’an berbunyi:

{ فَإِنْ خِفْتُمْ أَلاَّ تَعْدِلُواْ فَوَاحِدَةً } (3) سورة النساء

“Kemudian jika kamu takut tidak akan dapat berlaku adil, maka (kawinilah) seorang saja…” (QS. An-Nisa’: 3). (lebih…)

Hampir Saja Aku Terjerumus

Posted: 11 - April - 2008 in Muslimah, Nasehat

HAMPIR SAJA AKU TERJERUMUS

Oleh: Abu ‘Umar Salim Al-Ajmiy Hafizahullah

Seorang pemuda bercerita kepadaku:

Aku memiliki seorang teman, dia adalah seorang pemuda yang suka hura-hura dan termasuk seorang pemuda yang memiliki hubungan percintaan dengan seorang wanita. Aku masih ingat, setelah aku selesai dari sekolahku aku menganggur beberapa waktu di rumah.

Dan pada suatu hari dari tahun ajaran baru, aku didatangi oleh temanku tersebut pada pagi hari; pada waktu jam sekolah. Aku mempersilahkannya untuk duduk di ruang tamu, lalu aku pergi hendak membuatkan teh. Ketika aku melihat keluar aku tidak mendapatkan mobilnya. Maka aku bertanya:’Wahai fulan, dimana mobilmu?’, maka dia menjawab:AKu sembunyikan disebelah rumahmu. Akupun merasa keheranan dari tingkah lakunya ini. Lalu aku berkata:Memang kenapa tidak engkau parkir saja di depan rumah? Dia berkata: Aku membawa seorang pacar baru!! Aku berkata lagi: Lalu kenapa engkau bawa kemari? Dia menjawab:Dia adalah seorang pelajar di sebuah sekolahan, aku membawanya semenjak jam mask sekolah, dan aku sekarang sedang menunggu saat bel keluar sekolah, saat itulah aku akan turunkan dia di depan sekolahan, lalu dia naik bus sekolah, seakan-akan dia pulang sekolah. (lebih…)